Labels

Thursday, 9 February 2012

Meniti Jalan Menuju Surga

acehfotografer.net
Sahabat-sahabat semuanya, mungkin jarang menjengar salah satu dari sahabat nabi yang bernama Nu’man Al-Kaza’i. Padahal beliau salah satu sahabat yang menempati posisi mulia dan sudah diisyaratkan oleh Rasulullah bahwa Nu’man Al-Kaza’i akan masuk surga. Beliau adalah salah satu sahabat generasi pertama yang ikut dalam peperangan Badar dan syahid dalam pertempuran Uhud. Sebelum ia Syahid dalam peperangan Uhud, ia pernah berkata, “Saya bersumpah kepadamu wahai Rabb yang Maha Agung, matahari tidak terbenam sehingga aku akan menapakan kakiku yang pincang ini di taman Surga”.

Setelah itu baru kemudian ia syahid. Baginda Nabi SAW kemudian bersabda, “Sesungguhnya Nu’man Al-Kaza’i berprasangka baik kepada Allah. Ia pun mendapati dugaanya. Sungguh aku telah melihat ia berjalan ditaman-taman surga dan kakinya tidak pincang lagi. 

Sikap optimisme dan keyakinan bahwa ia akan masuk surga sudah tumbuh dalam diri Nu’man Al-Kaza’i jauh sebelum peristiwa yang menjemput syahidnya diperang Uhud. Perang uhud kita mengenalnya sebagai perang yang sangat fenomenal, dimana umat Muslim saat itu mendapat pelajaran yang luar biasa tentang Qiyadah waljundiyah (ketaatan kepada seorang Pemimpin). Dalam sebuah kesempatan, Nu’man Al-Kaza’i bertanya kepada Baginda Nabi SAW, “Jika aku shalat lima waktu, berpuasa ramdhan, menghalalkan yang khalal dan mengharamkan yang haram. Lalu aku tidak menambah selain amalan itu. Apakah aku masuk surga?” Beliau rasulullah menjawab, “Ya” (HR. Muslim)

           Iman Nawawi menjelaskan bahwa kalimat mengharamkan yang haram artinya menjauhinya, dan menghalalkan yang halal artinya melakukannya dengan menyakini kehalalannya. Hadits diatas memberikan pelajaran yang begitu berharga kepada kita tentang kesungguhan Nu’man Al-Kaza’i untuk mendapatkan surga. Kesungguhan orang-orang yang senantiasa menjadikan Allah SWT sebagai Ghoyatunna (tujuannya), Al-Qur’an sebagai Dusturuna (pedoman hidup), Al-jihad (perjuangan dijalan Allah) sebagai jalan menuju kesyahidan.

           Hadit diatas mengantarkan kita untuk memahami siklus ajaran Islam. Dimana nantinya kita akan mengetahui perintah setiap amalan berkesinambungan satu sama lain dan memiliki keterkaitan yang erat. Dalam hadits diatas Nu’man Al-Kaza’i bertanya tentang shalat. Jika ia senantiasa menjalankan shalat wajib sepertinya yang tertera dalam firman Allah, “Sesungguhnya shalat adalah kewajiban yang ditentukan waktunya”(QS. An-Nisa: 103). Kemudian melakukan puasa dibulan Ramdahan sesuai dengan firman-Nya, “Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana diwajibkan atas orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa”(Albaqarah: 183). Meninggalkan semua yang dilarang dan melaksanakan semua yang diwajibakan tanpa menambah perkara-perkara baru yang tidak diajarkan Rasulullah. Apakah akan membuatnya masuk surga tanpa melalui siksa neraka? Rasulullah SAW kemudian menjawab dengan sebuah jawaban yang dapat menenangkan dan menyenangkan hatinya, “Ya”.
Hal itu berarti  apa yang ia sebutkan sudah cukup baginya mendapatkan surga Allah.Bagaiman tidak ? Sementara Rasulullah sendiri telah menyampaikan firman Allah dalam hadits Qudsinya, “hamba-hamba-KU mendekat kepada-Ku dengan melakukan apa yang Aku wajibkan kepada mereka.”(HR.Bukhari)
.....
Sahabat-sahabat semua
Setiap orang punya cerita
Setiap orang punya jalan yang dipilih menuju surga-Nya
Tinggal kita mau memilih jalan-jalan yang Allah hamparkan untuk kita atau tidak
.....
Sahabat-sahabat semua
Semua orang tak sempurna
Tak luput dari khilaf, salah apalagi dosa
Tapi sungguh Allah maha pengampun
Dan senantiasa merahmati hamba-hambanya yang bertobat
.....
Sahabat-sahabat semuanya
Telah jelas jalan menuju kebenaran
Dan nampak pula jalan menuju keburukan
Namun terkadang keinginan dan kecintaan kita kepada dunia yang menutupi jalan-jalan itu
Seolah yang benar nampak itu salah
Dan sebaliknya yang buruk nampak itu benar
.....
Sahabat-sahabat semua
Sudah saatnya kita berbenah
Muhasabah diri, siapa kita? Siapa yang menciptakan kita dan untuk apa kita diciptakan?
Apakah hanya sekedar menjadi orang kaya dan menimbun kekayaan itu?
Apakah hanya menjadi orang pintar akan tetapi untuk membodohi orang lain?
Apakah hanya sekedar mendapatkan kedudukan dan menyalahgunakannya?
.....
Sahabat-sahabat semua
Allah begitu sayang terhadap kita manusia
Saking sayangnya Allah sudah menyediakan tempat terbaik untuk setiap insan yang bernyawa
Tempat dimana tak ada kesedihan, tak ada tangisan, tak ada permusuhan disana
Yang ada hanya kegembiran dan kesyukuran terhadap Rabbnya
.....
Sahabat-sahabat semua
Kini nasib ada ditanganmu
Apa yang kau lakukan saat ini akan menjadi pertimbangan Allah nanti
Apakah kita layak masuk ke surga-Nya
Atau malah kita lebih pantas di neraka-Nya? Na’udubillah
.....
Sahabat-sahabat semua
Sesungguhnya keyakinan kita yang akan membawa kita kesana
Yakin akan kekuasaan dan kebesaran Allah
Yakin segala perintah adalah tanda kesyukuran dan akan berdampaak baik dalam diri kita
Yakin segala larang adalah bentuk ketaatan dan pasti merupakan hal yang terbaik untuk kita
.....
Sahabat-sahabat semua yang kurindukan dalam jalan Ilahi
Agar aroma surga semakin mengiasimu
Agar wanginya senantiasa menjadi harapan dalam mengaruhi bahtera kehidupan
Agar diri ini mulia bahkan lebih mulia dari malaikat
Agar bidadari cumburu padamu
Mari kita kembali kedalam jalan-Nya yang lurus
Jalan orang-orang yang telah Allah berikan nikmat kepada mereka

By. Rief_fatih, mutiara kehidupan, 10 februari 2012
================================================================
PERHATIAN !
Buat Sista dan Bunda yang punya masalah seputar  Kecantikan, kewanitaan dan kandungan:
- Jerawat tak kunjung sembuh
- Noda Jerawat yang tak kunjung hilang
- Luka bakar, oprasi yang buat anda ga pede
- Keputihan
- Gatal, gatal, bau tak sedap di mis v
- Kanker servick, miom
- Kegemukan
- Terlalu kurus
- Sudah lama menikah belum HAMIL
Temukan solusinya di tempat kami
Konsultasi GRATIS via sms/wa 085643035547
bb 75966580 

No comments:

Post a Comment